Tini Toon

Jenis-jenis bidang usaha koperasi. Bidang usaha itu adalah sebagai berikut :
1.    Koperasi Konsumsi
Koperasi ini bergerak dalam pada bidang usaha pemenuhan barang-barang kebutuhan sehari-hari bagi pemenuhan anggotanya. Contoh : koperasi sekolah.
2.    Koperasi Produksi
Koperasi satu ini bergerak pada suatu bidang pembuatan barang. Sebagai contoh: koperasi produksi antara lain adalah koperasi kerajinan rakyat, koperasi perkebunan, dan koperasi peternakan.
3.    Koperasi Simpan Pinjam (KSP)
Koperasi simpan pinjam bergerak di bidang simpan pinjam (pemberian kredit). Contoh : Koperasi simpan pinjam adalah koperasi simpan pinjam khusus petani, koperasi simpan pinjam dengan anggota nelayan, koperasi simpan pinjam dengan anggota karyawan.
4.    Koperasi Jasa
Koperasi ini bergerak pada bidang pelayanan yang dikhususkan pada jasa. Contoh dari koperasi jasa adalah koperasi usaha jasa angkutan, dan lain-lain
5.    Koperasi Pemasaran
Koperasi ini beranggotakan orang-orang dengan profesi pada bidang pemasaran barang-barang dagang. Contoh : Koperasi susu sapi dijalankan oleh peternak sapi, koperasi ATK beranggotakan para pedagang alat tulis kantor.
6.    Kopeasi Serba Usaha
Koperasi ini bergerak di berbagai bidang usaha (kumpulan dari berbagai usaha) mulai dari bidang konsumsi, produksi, simpan pinjam maupun jasa.

Categories:

Leave a Reply