Tini Toon

Proses manajemen adalah suatu aktifitas yang di bentuk dari beberapa fungsi pokok berikut ini merupakan fungsi pokok manajemen

A.    Perencanaan (Planning)
Ada fungsi yang berhubungan dengan pembuatan keputusan mengenai apa yang dikerjakan, apa tujuan perusahaan dan apa strategi dan tindak alternatif tindakan. Perencanaan meliput kegiatan-kegiatan.
1.    Menentukan tujuan jangka pendek dan jangka panjang
2.    Merumuskan kebijakan dan posedur
3.    Menentukan peninjauan secara periodic
4.    Mencari alternative lain untuk mencapai tujuan perusahaan

B.    Pengorganisasian (Organizing)
Pengorganisasian adalah pembagian tugas yang akan dikerjakan dan pengembangan struktur organisasi atau struktur perusahaan yang sesuai. Fungsi pengorganisasian itu dikatakan baik apabila :
1.    Memungkinkan adanya spesialisasi
2.    Mengelompokan pekerjaan-pekerjaan yang serupa kedalam satu kelompok
3.    Mendelegasikan wewenang 
4.    Mengandung mekanisme kordinasi

C.    Pengarahan (Directing)
Pengarahan adalah fungsi manajemen yang bertujuan untuk memotivasi dan membimbing karyawan dalam rangka mencapai tujuan perusahaan. Dalam hal ini, gaya kepemimpinan manajer sangat menentukan efektifitas fungsi pengarahan. Pemimpin demokratis menginginkan adanya peran bawahan dalam menghasilkan keputusan. Pemimpin bebas menyerahkan pengambilan keputusan kepada bawahan dengan pengarahan yang seminimal mungkin dari pemimpin.

D.    Pengendalian (Controlling)
Pengendalian adalah fungsi manajemen yang berhubungan dengan prosedur pengukuran hasil kerja terhadap tujuan perusahaan. Fungsi pengendalian umumnya meliputi kegiatan membuat standar perencanaan, menyusun jadwal kerja, mengawasi pelaksanaan kerja, dan melakukan tindakan perbaikan.

Categories:

Leave a Reply